Kalabahi, wartaalor.com – Badan Koordinasi Saksi atau disingkat Bakorsi Anies Rasyid Baswedan adalah wadah bagi relawan pilihan yang memiliki komitmen serta militansi untuk mengawal dan memenangkan pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar satu putaran pada Pilpres 14 Februari mendatang. Relawan Bakorsi beranggotakan 100 orang dan mereka menjadi saksi pada saat pemungutan suara hingga pada perhitungan suara nanti.
Bakorsi juga merupakan salah satu strategi untuk mengukur seberapa kuat simpul Anies Baswedan Muhaimin Iskandar. Itulah sebabnya wadah ini dibentuk disetiap tingkatan mulai dari pusat hingga daerah.
Di Kabupaten Alor Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) wadah ini sudah dibentuk dan diketahui oleh Aja Adiputra Eki Asri. Mereka kemudian menggelar Apel Siaga di Cafe Nur Fitrah Kadelang Kelurahan Kalabahi Timur Kecamatan Teluk Mutiara, Selasa, 30 Januari 2024 sore.
Dalam sambutannya, Ketua Bakorsi Alor Aja Adiputra Eki Asri mengatakan, wadah ini dibentuk sebagai salah satu ujung tombak untuk memenangkan pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Paket Amin pada Pilpres nanti. Karena itu dia mengimbau seluruh relawan Bakorsi untuk meningkatkan kerja-kerja lapangan.
“Kami Bakorsi Amin Alor mengajak bapak ibu untuk bersama-sama berjuang bersama paket Amin demi perubahan. Kami juga mengimbau agar mengajak seluruh anggota keluarga yang punya hak pilih untuk mencoblos paket Amin pada tanggal 14 Februari,” ujar Aja Adiputra yang juga Ketua Partai Ummat Kabupaten Alor itu.
Selain coblos paket Amin, Aja Adiputra juga mengajak untuk pilih calon legislatif dari partai pengusung paket Amin yaitu Partai NasDem, PKB, PKS dan Partai Ummat mulai dari daerah hingga pusat. Sehingga apabila paket Amin terpilih menjadi presiden dan wakil presiden nanti tentu akan lebih mudah dalam proses pengawalan pemerintahan yang ada.
“Kami juga mengimbau agar mari kita sama-sama menjaga TPS masing-masing. Tidak juga lupa mendukung partai pendukung dan pengusung paket AMIN yakni partai Nasdem, PKS, PKB dan partai UMMAT. Sehingga bisa bersama-sama dengan paket AMIN untuk menghadirkan perubahan di negeri ini,” pungkasnya.
Diakhir sambutannya, Aja Adiputra berpesan agar jangan biarkan orang baik berjuang sendiri, tetapi mari bersama-sama berjuang untuk perubahan bangsa yang kita cintai bersama.
Sementara itu, Ketua DPC PKS Kabupaten Alor, Mubarak Abdullah juga menyampaikan hal yang sama. Mubarak mengatakan, pasangan nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar tidak punya finansial yang cukup untuk membiayai relawan di seluruh pelosok daerah. Tetapi demi perubahan bangsa Indonesia mari kita sama-sama berjuang dengan tulus untuk menangkan paket Amin. ***(joka)