Breaking News! Pendaftaran Molor, Tim Penghubung Paket Gab-Mul Pertanyakan Konsistensi Waktu KPU Alor

Supriadi Djae (pakai kemeja PSI merah) mempertanyakan konsistensi waktu kepada pihak KPU

Kalabahi, wartaalor.com – Akibat pendaftaran molor, tim penghubung dari pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Alor Gabriel Beri Binna -Mulyawan Djawa (Gab-Mul) yang diwakili Ketua PSI Alor, Supriadi Djae mempertanyakan konsistensi KPU Alor.

“Kami datang kesini untuk mau bertanya karena waktu yang diberikan tidak sesuai yang diberikan KPU. Kami dikasih waktu pukul 15.00 WITA, tapi sekarang sudah pukul 17.00 WITA,” ujarnya.

Bacaan Lainnya

Menurutnya, ada simpatisan Gab-Mul juga punya kesibukan lain yang harus diselesaikan seperti ibadah dan lainnya.

Djae menambahkan, dari hasil diskusi bersama tim KPU menjelaskan, saat ini KPU tengah melakukan proses print dokumen-dokumen untuk ditandatangani.

“Alasan keterlambatan sendiri karena ada pergantian ketua di koalisi partai pengusung Ima-Rey. Yang kita harap adalah konsistensi waktu dari KPU karena sudah menelantarkan kita beberapa jam. Seharusnya KPU harus memberikan keterangan pers soal keterlambatan waktu pendaftaran ini,” tegas Ketua PSI Alor, Supriadi Djae.

Untuk diketahui KPU Alor sementara ini masih melakukan verivikasi berkas pencalonan pasangan Ima-Rey. ***(pepenk)

Pos terkait