KUPANG, WARTAALOR.com – Partai Golkar memunculkan sejumlah nama kadernya untuk disiapkan menghadapi Pilkada Alor 2024 mendatang. Salah satu nama yang muncul adalah Leader Ismail. Generasi muda Kabupaten Alor itu diusulkan Partai Golkar sebagai Bakal Calon Wakil Bupati (Cawabup) Alor dari Partai Golkar.
Munculnya nama Leader Ismail dalam bursa bakal calon wakil bupati Alor itu disampaikan dalam rapat resmi bersama DPD Partai Golkar NTT dan DPD Partai Golkar Kabupaten/ Kota se NTT secara virtual, Minggu 9 Mei 2021, malam.
“Leader Ismail ini wakil ketua DPD Partai Golkar Alor bidang media dan pembentukan opini, ini anak muda yang potensi juga,” ucap Ketua DPD Partai Golkar Alor, Sulaiman Singhs, SH saat membacakan rincian nama-nama bakal calon Wakil Bupati Alor dari Partai Golkar dalam rapat bersama tersebut.
Sulaiman yang juga Anggota DPRD Kabupaten Alor tiga periode ini menyampaikan Partai Golkar kabupaten Alor telah mengusulkan secara tertulis kepada DPD Partai Golkar NTT terkait sejumlah nama kader-kader Golkar baik yang mewakili tokoh senior, akademisi, orang muda milenial, akademisi dan mewakili unsur Perempuan.
“Dari Alor saya laporkan hasil rapat tertulis mengenai Bakal calon Bupati dan Wakil Bupati kepada DPD partai Golkar NTT. Untuk Bakal calon Bupati dan Wakil Bupati itu kita ambilnya dari Senior yang berada dalam Golkar, akademisi, tokoh perempuan dan orang muda. Untuk Bakal calon Bupati ada 11 orang dan Bakal calon wakil ada 21 orang itu sudah mewakili unsur pemuda, milenial serta perempuan,” Jelas Sulaiman Singhs.
Hingga berita ini ditayangkan, Leader Ismail belum berhasil juga dikonfirmasi. *(Joka)